12 Universitas Terbaik dan Terbesar di Jawa Barat Indonesia

Jawa Barat merupakan Provinsi yang maju akan Pendidikannya, semua ini terbukti dengan banyaknya perguruan tinggi negeri maupun swasta yang terdapat di Jawa Barat.

Namun ada beberapa Universita populer yang berada di wilayah Jawa Barat. Berikut kami sajikan daftar Universitas Terbaik dan Terpopuler di Jawa Barat saat ini :

1. Institut Teknologi Bandung

Lokasi : Jl. Ganesha No.10, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132


Dari namanya, tentu kita sudah bisa menebak lokasi dari Institut Teknologi Bandung  atau yang sering disingkat ITB ini. Ya, ITB adalah salah satu perguruan tinggi negeri yang berkedudukan di Kota Bandung. Nama ITB sendiri diresmikan pada tanggal 2 Maret 1959. Perjalanan sejarah ITB memang sangat panjang. Ini dibuktikan dengan kampus utama ITB saat ini merupakan lokasi dari sekolah tinggi teknik pertama di Indonesia.

Karena perjalanan sejaranya yang panjang, ITB sendiri telah menjadi kampus yang diunggulkan di Indonesia. Terlebih lagi, ITB telah memiliki 20 program studi yang terakreditasi secara internasional (sembilan di antaranya dari ABET).

2. Institut Pertanian Bogor

Lokasi : Jl. Raya Dramaga, Babakan, Dramaga, Babakan, Dramaga, Bogor, Jawa Barat 16680


Institut Pertanian Bogor atau lazim disingkat IPB adalah sebuah perguruan tinggi pertanian negeri yang berada di kota Bogor. Pada mulanya, IPB berada di bawah naungan Universitas Indonesia atau UI. Namun pada tahun 1963, tepatnya pada tanggal 1 September berdasarkan keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP) No. 92/1963, IPB melepaskan diri dari UI. Hingga saat ini, IPB mempunyai 9 fakultas yang tersebar di 5 kampus.

3. Universitas Padjadjaran

Lokasi : Jl. Raya Bandung Sumedang KM.21, Hegarmanah, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45363


Universitas Padjadjaran atau yang sering disingkat Unpad adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Unpad memiliki dua kampus utama, yaitu Kampus Iwa Koesoemasoemantri di Dipati Ukur, Bandung dan Kampus Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Selain dua kampus tersebut, ada juga beberapa kampus yang tersebar di beberapa lokasi antara lain Sekeloa, Singaperbangsa, Dago 4, Simpang Dago, Dago Atas, Dago Pojok, Banda, Cimadiri, Cisangkuy, Eikman, Pasirkaliki, Teuku Umar, dan beberapa tempat lainnya yang dimanfaatkan oleh beberapa unit di Unpad.

4. Universitas Pendidikan Indonesia

Lokasi : Jalan Setiabudhi No. 229, Isola, Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154


Universitas Pendidikan Indonesia, disingkat UPI, merupakan sebuah perguruan tinggi negeri yang kampus utamanya berkedudukan di Kota Bandung, Jawa Barat. UPI sendiri adalah perguruan tinggi yang menganut sistem multikampus yaitu dengan 6 kampus yang tersebar di dua provinsi yaitu Jawa Barat dan Banten. Kampus utama UPI berlokasi di Jalan Setiabudhi 229, Bandung.

Sedangkan kampus lainnya berlokasi di Cibiru, Tasikmalaya, Sumedang, Purwakarta, dan Serang. Untuk persoalan fasilitas kampus, UPI tidak kalah dengan universitas yang lain. Pasalnya, fasilitas yang disediakan kampus sangat lengkap, mulai dari fasilitas pembelajaran hingga fasilitas olahraga dan seni.

5. Universitas Komputer Indonesia

Lokasi : Jalan Dipatiukur No. 112-116, Coblong, Lebakgede, Bandung, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132


Universitas Komputer Indonesia atau yang disingkat UNIKOM merupakan sebuah perguruan tinggi swasta yang berada di kota Bandung, Jawa Barat. Tepatnya, UNIKOM berlokasi di Jl.Dipatiukur No 112-114. UNIKOM sendiri secara resmi berdiri pada hari Selasa, tanggal 8 Agustus 2000 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional nomor 126/D/0/2000. Di UNIKOM, anda bisa menemui berbagai program studi yang ditujukan untuk jenjan diploma, sarjana, dan juga magister.

6. Universitas Kristen Maranatha

Lokasi : Jl. Surya Sumantri No.65, Sukawarna, Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40164


Universitas Kristen Maranatha merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang terdapat di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Pada tahun 2010, terjadi perubahan nama Universitas dari Universitas Kristen Maranatha menjadi Maranatha Christian University. Ini bersamaan dengan diluncurkannya logo universitas yang baru. Di uiversitas ini kita tidak hanya menemui program studi untuk S1 saja, tapi juga berbagai program studi untuk diploma dan magister.

7. Universitas Singaperbangsa

Lokasi : Jalan HS.Ronggo Waluyo, Puseurjaya, Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41361


Universitas Singaperbangsa Karawang atau yang akrab disebut UNSIKA adalah perguruan tinggi pertama yang didirikan di Kota Karawang, Jawa Barat. UNSIKA sendiri didirikan pada tanggal 2 Februari 1982 oleh Yayasan Pembina Perguruan Tinggi Pangkal Perjuangan.

Namun sejak tanggal 06 Oktober 2014 UNSIKA (PTS)  sudah alih status menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui Perpres RI nomor 123 tahun 2014. UNSIKA menawarkan berbagai macam program studi untuk D3, S1, dan juga S2.

8. Universitas Katolik Parahyangan

Lokasi : Jalan Ciumbuleuit No. 94, Hegarmanah, Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40141


Universitas Katolik Parahyangan atau dikenal dengan UNPAR merupakan salah satu perguruan tinggi swasta tertua dan paling prestisius di Indonesia yang terletak di kota Bandung. Kampusnya sendiri terletak di tiga lokasi di Bandung.

Kampus utamanya terletak di Jalan Ciumbuleuit, sedangkan kampus lainnya terletak di Jalan Merdeka dan Jalan Nias. Universitas yang berdiri sejak tahun 1955 ini mempunyai 7 fakultas untuk program diploma dan sarjana. Tak hanya sampai di situ saja, UNIKA Parahyangan juga memiliki program magister dan juga doktoral.

9. UIN Sunan Gunung Djati

Lokasi : Jalan A.H. Nasution No. 105, Cipadung, Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat 40614


Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati lebih dikenal dengan nama UIN Bandung atau seringkali disingkat sebagai UIN SGD. Universitas Islam negeri ini terletak di daerah Cibiru Bandung, Jawa Barat. Pada mulanya, UIN Sunan Gunung Djati adalah IAIN Sunan Gunung Djati yang didirikan pada tahun 1968.

Namun seiring perkembangannya, berubah menjadi universitas pada tahun 2005. Universitas ini tak hanya memiliki program S1 saja lho, tapi juga ada program D3, S2, dan juga S3.

10. Universitas Widyatama Bandung

Lokasi : Jalan Cikutra No.204A, Sukapada, Cibeunying Kidul, Neglasari, Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40125


Pada Tahun 2015 Widyatama mampu menggeser posisi Universitas Katolik Parahyangan di posisi 11 berdasarkan data dari 4icu.org.

Universitas Widyatama merupakan universitas swasta yang terletak di kawasan jalan utama kota Bandung tepatnya di Cikutra tidak jauh dari Ci Caheum. Fakultas Bisnis dan Manajemen serta Fakultas Ekonomi menjadi salah satu paling difavoritkan di Universitas Widyatama.

Universitas Widyatama berdiri 2 Agustus 2001 merupakan penggabungan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bandung (STIEB), Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Bandung (STIBB), Sekolah Tinggi Teknologi Bandung Widyatama (STTW), Sekolah Tinggi Disain Komunikasi Visual (STDKV). Upaya penggabungan dimaksudkan untuk menghasilkan lulusan yang benar-benar memiliki daya saing. Langkah lanjut dilakukan Universitas Widyatama adalah upaya serius dan konsisten mewujudkan suatu sistem pelayanan pendidikan dengan standard ISO-9001: 2000.

11. Institut Teknologi Telkom

Lokasi : Jl. Telekomunikasi No. 01, Terusan Buah Batu, Sukapura, Dayeuhkolot, Bandung, Jawa Barat 40257


Institut Teknologi Telkom atau IT Telkom adalah perguruan tinggi swasta milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (PT Telkom) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara. Perguruan tinggi ini dahulu bernama Sekolah Tinggi Teknologi Telkom (STT Telkom) dan terletak tepatnya di Jl. Telekomunikasi No.1 Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung.

IT Telkom ini sendiri mempunyai 5 fakultas untuk program D3, S1, dan juga S2 yang khusus mempelajari  bidang "Information and Communications Technologies” (ICT).

12. Universitas Pasundan

Lokasi : Memiliki Kampus di lima lokasi, yaitu di Jalan Lengkong Besar No. 68 (Kampus I), Jalan Tamansari No. 6-8 (Kampus II), Jalan Wartawan IV No. 22 (Kampus III), Jalan Dr. Setiabudhi No. 193 (Kampus IV), dan Jalan Sumatera No. 41 (Kampus V).


Universitas Pasundan (Unpas) berdiri tanggal 14 November 1960, keberadaan dan pengembangannya tidak lepas dari tujuan dan cita-cita Paguyuban Pasundan, sebagai organisasi induk yang lahir tahun 1913, sehingga esensi dan eksistensinya tidak terlepas dari garapan pengabdian Paguyuban Pasundan, terutama dalam turut mencerdaskan kehidupan dan kesejahteraan bangsa Indonesia.

Unpas telah tumbuh dan berkembang menjadi sebuah universitas terkemuka dan kebanggaan masyarakat, terbukti dari jumlah mahasiswa yang saat ini tersebar di seluruh Indonesia.

Itulah daftar Kampus Terbaik dan Terpopuler di Jawa Barat Indonesia saat ini. Jika ada informasi tambahan mengenai Universitas terbaik di Jawa Barat , tulisan di atas akan di perbarui.

Belum ada Komentar untuk "12 Universitas Terbaik dan Terbesar di Jawa Barat Indonesia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel