Kasus Positif Corona di Kediri Bertambah Satu Orang
Senin, 11 Mei 2020
Tambah Komentar
KEDIRI JATIM - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri menyatakan, pasien Positif Bertambah satu orang. Kini total pasien positif Covid-19 menjadi 30 orang.
Tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Kediri berasal dari Desa Seketi Kecamatan Ngadiluwih Kediri.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, dr. Ahmad Khotib ketika dikonfirmasi mengatakan, pasien berjenis kelamin perempuan, usia 56 tahun. Dia dinyatakan positif setelah hasil tes swab-nya keluar hari ini.
Pasien yang bekerja di pabrik rokok Tulungagung ini, sebelumnya sudah dirawat di RSUD Gumul Kediri dengan gejala Covid-19. Pasien dirawat sejak sekitar lima hari yang lalu.
Tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Kediri berasal dari Desa Seketi Kecamatan Ngadiluwih Kediri.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, dr. Ahmad Khotib ketika dikonfirmasi mengatakan, pasien berjenis kelamin perempuan, usia 56 tahun. Dia dinyatakan positif setelah hasil tes swab-nya keluar hari ini.
Pasien yang bekerja di pabrik rokok Tulungagung ini, sebelumnya sudah dirawat di RSUD Gumul Kediri dengan gejala Covid-19. Pasien dirawat sejak sekitar lima hari yang lalu.
Belum ada Komentar untuk "Kasus Positif Corona di Kediri Bertambah Satu Orang"
Posting Komentar