Update Corona Di Kabupaten Kediri 15 Mei, Pasien Positif Bertambah 14 Orang
Jumat, 15 Mei 2020
Tambah Komentar
KEDIRI JATIM - Kasus positif virus corona di Kabupaten Kediri melonjak, hingga hari ini Jumat 15/05/2020 pasien Positif Bertambah 14 pasien. setelah Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri menerima hasil uji swab positif virus corona, hari ini. Mereka berasal dari klaster pabrik rokok Mustika Tulungagung.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, dr. Achmad Chotib ketika dikonfirmasi mengatakan, ke-14 pasien tersebut, dua asal Desa Gogorante Kecamatan Ngasem, satu pasien asal Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah, satu pasien asal Desa Sidomulyo Kecamatan Semen, tiga pasien asal Desa Wonorejo Ngadiluwih, satu pasien asal Desa Mangunrejo Ngadiluwih, tiga pasien asal Desa Rembang Ngadiluwih, satu pasien dari Desa Silir Wates dan satu pasien dari Desa Janti Wates, dan satu pasien dari Desa Blabak Kandat.
Seorang pasien warga Desa Blabak Kecamatan Kandat telah meninggal dunia sebelum hasil swabnya keluar. Pasien tersebut sempat dirawat di RSUD Gambiran Kota Kediri.
Sedangkan seorang pasien warga Desa Sidomulyo saat ini melakukan isolasi di rumah dalam karantina desa. Sedangkan dua belas lainnya melakukan isolasi mandiri di rumah. Semuanya dalam pengawasan tenaga medis.
Dengan tambahan 14 pasien positif ini, berarti ada 49 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kediri.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, dr. Achmad Chotib ketika dikonfirmasi mengatakan, ke-14 pasien tersebut, dua asal Desa Gogorante Kecamatan Ngasem, satu pasien asal Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah, satu pasien asal Desa Sidomulyo Kecamatan Semen, tiga pasien asal Desa Wonorejo Ngadiluwih, satu pasien asal Desa Mangunrejo Ngadiluwih, tiga pasien asal Desa Rembang Ngadiluwih, satu pasien dari Desa Silir Wates dan satu pasien dari Desa Janti Wates, dan satu pasien dari Desa Blabak Kandat.
Seorang pasien warga Desa Blabak Kecamatan Kandat telah meninggal dunia sebelum hasil swabnya keluar. Pasien tersebut sempat dirawat di RSUD Gambiran Kota Kediri.
Sedangkan seorang pasien warga Desa Sidomulyo saat ini melakukan isolasi di rumah dalam karantina desa. Sedangkan dua belas lainnya melakukan isolasi mandiri di rumah. Semuanya dalam pengawasan tenaga medis.
Dengan tambahan 14 pasien positif ini, berarti ada 49 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kediri.
Belum ada Komentar untuk "Update Corona Di Kabupaten Kediri 15 Mei, Pasien Positif Bertambah 14 Orang"
Posting Komentar