2 Warga Wonosobo Tewas Tertimbun Longsor, 1 Lainnya Luka
WONOSOBO JATENG - Dua orang tewas dan seorang lagi terluka setelah tertimbun tanah longsor di Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Peristiwa terjadi di sekitar kantor Kecamatan Watumalang.
Kasi Tantrib Kecamatan Watumalang, Ony Wiyono, mengatakan fondasi setinggi 5 meter dan lebar 20 meter longsor. Material tanah menimpa warung yang berada di bawah kantor kecamatan. Saat kejadian, ketiga korban tengah berteduh di warung tersebut.
"Kejadiannya sekitar pukul 13.30 WIB tadi. Korban tengah berada di dalam warung, kemudian senderan (fondasi) setinggi 5 meter ini longsor dan menimpa bangunan warung," kata Ony saat dihubungi wartawan, Rabu (17/2/2021).
Dua korban meninggal dunia berinisial S (50) warga Desa Manggis dan D (58) warga Desa Jonggolsari. Keduanya sempat tertimbun material tanah longsor.
"Yang meninggal dunia ada dua orang, satu sudah meninggal di lokasi. Satunya yakni sempat dibawa ke Puskesmas dan dirujuk ke RSU tetapi tidak sempat tertolong. Proses evakuasi korban langsung dilakukan, dan tak selang lama, dua korban langsung ditemukan," jelasnya.
Ony menyebut korban meninggal dunia adalah pemilik lahan salak yang berada di bawah kantor kecamatan. Saat kejadian, korban tengah berteduh, karena hujan.
"Korban adalah pemilik lahan salak dan temannya sedang panen salak. Karena hujan, kemudian berteduh sambil minum kopi," kata dia.
Saat ini, dua korban meninggal dunia sudah dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan. Sementara satu korban luka inisial M (58) warga Desa Manggis tengah mendapat perawatan di Puskesmas Watumalang.
"Untuk satu korban yang masih hidup ini mengalami luka di kaki dan punggung. Saat ini sudah dibawa ke puskesmas," terangnya.
Sementara itu, Plt Camat Watumalang, Tono Prihatono, mengatakan selain kontur tanah, saat ini intensitas hujan di Kecamatan Watumalang cukup tinggi. Sehingga menyebabkan terjadinya tanah longsor.
"Hampir semua desa di Watumalang rawan longsor. Apalagi sekarang intensitas hujan di sini masih tinggi. Untuk hari ini, sudah mulai hujan sejak jam 10.00 WIB tadi," ujarnya.
Ia mengimbau kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan. Termasuk satu rumah yang berada di dekat lokasi kejadian.
"Ada satu rumah yang jaraknya sekitar 5 meter dari kejadian longsor ini. Kami minta untuk segera mengungsi jika terjadi hujan lebat," tambahnya.
Sumber : detik.com
Belum ada Komentar untuk "2 Warga Wonosobo Tewas Tertimbun Longsor, 1 Lainnya Luka"
Posting Komentar