Empat Pohon dan Satu Tiang Listrik Ambruk di Pacet Mojokerto
MOJOKERTO JATIM - Empat pohon dan satu tiang listrik ambruk di kawasan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Minggu (7/2/2021). Pohon dan tiang listrik tumbang setelah kawasan Pacet, Kabupaten Mojokerto diguyur hujan intensitas sedang hingga lebat disertai angin cukup kencang.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Muhammad Zaini mengatakan, sejumlah pohon dan tiang listrik tersebut ambruk di Jalan Raya Pacet Dusun Wonosari Desa Warugunung dan Jalan Pandan – Jubel Dusun Paras, Desa Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
“Sekira pukul 13.30 WIB di wilayah Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto diguyur hujan intensitas sedang hingga lebat disertai angin cukup kencang, sehingga mengakibatkan 2 pohon jenis keres dan sono dan sebuah tiang listrik tumbang,” ungkapnya.
Pohon menutup seluruh badan jalan di Jalan Raya Pacet Dusun Wonosari Desa Warugunung, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Masih kata Zaini, pohon keres dengan diameter 20 cm, pohon sono dengan diameter kurang lebih 30 cm dan kabel listrik, sekira pukul 14.00 WIB berhasil dievakuasi.
“Sementara sekira pukul 13.30 WIB, pohon jenis keres dan sono tumbang dan menutup seluruh badan jalan di Jalan Pandan – Jubel Dusun Paras, Desa Kembangbelor. Alhamdulillah sekira pukul 14.30 WIB, petugas berhasil mengevakuasi kedua pohon yang tumbang,” jelasnya.
Sumber : beritajatim.com
Belum ada Komentar untuk "Empat Pohon dan Satu Tiang Listrik Ambruk di Pacet Mojokerto"
Posting Komentar