Kecelakaan Maut di Tuban, Pengendara Vixion Tewas di Lokasi
TUBAN JATIM – Kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah Tuban. Kali ini terjadi di jalan raya Tuban-Bojonegoro, Desa Pekuwon, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Kamis (4/2/2021). Kecelakaan melibatkan sepeda motor Vixion dengan NMax.
Dalam kejadian kecelakaan adu depan antara Vixion dengan Nmax itu mengakibatkan pengendara motor Vixion bernama Moch Farizal Mahdi (29), pemuda asal Jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Tuban meninggal dunia.
Sedangkan pengendara Nmax yang diketahui bernama Suwanto (40), warga Desa Pandanwangi, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban mengalami luka-luka dan kini masih menjalani perawatan medis di rumah sakit.
Peristiwa kecelakaan maut itu berawal saat Farizal Mahdi mengendarai sepeda motor Vixion dengan nomor polisi (Nopol) S 3176 HU. Pemuda tersebut hanya sendirian dan melaju dari arah barat ke timur diduga dengan kecepatan tinggi.
“Pengendara sepeda motor Vixion tersebut berjalan dari arah barat ke timur dengan kecepatan tinggi. Kemudian gerak ke kanan dan masuk lajur kanan,” ungkap IPDA Eko Sulistyo, Kanit Laka Satlantas Polres Tuban.
Karena bergerak ke kanan dan masuk jalur kanan membuat kecelakaan tidak bisa terhindarkan. Pasalnya saat itu dari arah berlawanan melaju sepeda motor Nmax yang dikendarai Suwanto itu. Karena benturan keras mengakibatkan korban terlempar dan motornya mengalami kerusakan pada bagian depanya hingga ringsek.
“Akibat dari kejadian kecelakaan ini membuat Moch Farizal Mahdi meninggal dunia dalam perawatan di puskesmas Rengel dan Suwanto mengalami luka-luka di rawat di RSUD Bojonegoro,” sambungnya.
Sementara itu, petugas dari Unit Laka Sat Lantas Polres Tuban telah melakukan olah TKP dan mencari keterangan para saksi guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan maut tersebut. Adapun dua unit kendaraan sepeda motor yang mengalami kerusakan itu sudah dievakuasi dan diamankan oleh petugas.
Sumber : beritajatim.con
Belum ada Komentar untuk "Kecelakaan Maut di Tuban, Pengendara Vixion Tewas di Lokasi"
Posting Komentar