Korban Tewas Tertimbun Longsor di Kebumen Bertambah 1 Orang

KEBUMEN JATENG - Petugas kembali menemukan seorang korban longsor di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah dalam kondisi tewas. Korban tewas tersebut bernama Doniatun (46), sehingga total korban tewas yang ditemukan menjadi dua orang.

"Korban kedua berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal, atas nama Doniatun (46). Ditemukan tidak jauh dari lokasi penemuan lokasi pertama sekitar 110 meter dari rumah duka," kata Humas Basarnas Cilacap, Syaeful Anwar saat dihubungi wartawan, Rabu (10/2/2021).


Jenazah korban kemudian dibawa ke balai desa setempat untuk diperiksa secara medis. Petugas masih melanjutkan pencarian seorang korban yang masih hilang.


Diberitakan sebelumnya, terdapat tiga orang yang hilang tertimbun longsor yang terjadi pada malam kemarin. Mereka yakni Jemarun (48), Doniatun (46) dan Tarsinah (60) warga RT 01/RW 02 Dukuh Krajan, Desa Kalijering, Kecamatan Padureso Kabupaten Kebumen.


Sebelum Doniatun yang akhirnya ditemukan dalam kondisi tewas, petugas menemukan Tarsinah dalam kondisi yang sama.


Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Kebumen sejak Selasa (9/2) sore hingga malam menyebabkan banjir dan beberapa titik tanah longsor. Lima desa dilaporkan sempat terendam banjir dan kini sudah surut.

Lima titik tanah longsor terjadi di Desa Sidototo dan Kalijering Kecamatan Padureso. Empat rumah di Desa Sidototo dilaporkan rusak dan di Desa Kalijering juga terdapat empat rumah tertimbun longsor. Tak hanya itu, akses jalan Desa Kalijering juga tertutup tanah longsor sepanjang 100 meter.


Sumber : detik.com

Belum ada Komentar untuk "Korban Tewas Tertimbun Longsor di Kebumen Bertambah 1 Orang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel