Pencari ikan di Kudus ditemukan tewas di rawa
KUDUS JATENG - Seorang pencari ikan di Desa Bulung Kulon, Kecamatan Jekulo, Kudus, Jateng, yang hilang sejak Rabu (17/2) malam telah ditemukan. Korban bernama Basiran (69) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
"Jenazah ditemukan pukul 05.00 WIB pada Kamis (18/2)," jelas Kepala BPBD Kudus Budi Waluyo kepada wartawan melalui pesan singkat, Kamis (18/2/2021) pagi.
Budi menjelaskan kejadian itu bermula saat korban pada hari Rabu kemarin pukul 14.00 WIB mencari ikan di rawa wilayah Dukuh Karangrowo Desa Bulung Kulon. Korban mencari ikan menggunakan perahu di rawa.
Korban diketahui mencari ikan di wilayah Rowo Pagak. Korban mencari ikan pada pukul 14.00 WIB kemarin. Korban mencari ikan dengan cara menggunakan wuwu atau jebakan ikan," terang dia.
Dia menjelaskan namun sekira pukul 19.00 WIB korban diketahui hilang oleh pihak keluarga. Sebab perahu di tengah rawa dan sepeda motor milik korban berada di pinggir rawa.
"Korban diketahui hilang oleh keluarga pada pukul 19.00 WIB. Keluarga korban menghubungi pihak desa dan pihak desa menghubungi BPBD Kudus," ungkap Budi.
"Korban diduga tenggelam. Diketahui perahu korban berada di tengah rawa. Sedangkan sepeda korban terparkir di pinggir jalan," sambung dia.
Budi menjelaskan pada malamnya sempat dilakukan pencarian korban. Penyisiran juga dilakukan di wilayah rawa. Namun tidak kunjung ditemukan, korban baru ditemukan keesokan harinya tadi.
"Proses pencarian dan penyisiran lokasi dugaan kejadian. Korban ditemukan tadi pagi pukul 05.00 WIB warga setempat. Sehingga operasi pencarian ditutup," ungkapnya.
Sumber: detik.com
Belum ada Komentar untuk "Pencari ikan di Kudus ditemukan tewas di rawa"
Posting Komentar