27 Titik Penyekatan di Jatim, Jangan Mudik Bila Tak Ingin Diputar Balik
Surabaya - Kakorlantas Polri Irjen Istiono kini merekomendasikan masyarakat agar tidak mudik setelah 6 Mei 2021. Sebelumnya, kebijakan Istiono banyak dikritik, soal memperbolehkan warga mudik sebelum tanggal 6 Mei.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan pihaknya akan mengikuti aturan dari Mabes Polri. Di Jatim, ada tujuh titik penyekatan perbatasan Jatim.
Selain itu, Gatot mengatakan Ditlantas Polda Jatim juga membagi wilayah dengan rayonisasi titik penyekatan. Gatot mengatakan rayonisasi ini untuk menghalau masyarakat yang hendak menyeberang ke rayon lain.
Sementara itu, Gatot juga menambahkan pihaknya akan menindak tegas petugas kepolisian yang membebaskan pemudik. Hal ini seperti pernyataan Kakorlantas.
"Kita akan menindaklanjuti kebijakan yang ada. Kalau ada aturannya seperti itu ya kita akan menindaklanjuti yang sudah dikeluarkan atasan," tegasnya.
Sebelumnya, Gatot mengatakan jika petugas menemui pemudik yang melewati jalur tikus, petugas akan langsung memutarbalikkan pengendara tersebut.
"Kalau ditemukan ada yang masih bobol, mereka nekat, kalau menemukan ada yang mencoba masuk akan diputarbalikkan," kata Gatot.
Jalur tikus ini, lanjut Gatot, tengah dipetakan oleh pihaknya sesuai rayonisasi. Namun, kebanyakan ada di perbatasan Jawa Tengah.
"(Perbatasan luar Jatim) kita kan hanya di beberapa tempat perbatasan Jawa Tengah, kalau yang di wilayah paling timur hanya di Ketapang, Banyuwangi. Kita jelas melakukan penyekatan jalur tol yang masuk ke Jatim, jalur tikus Ngawi, jalur Wonogiri-Pacitan terus ada juga yang masuk dari tempat lain akan dipetakan tim rayonasi itu," papar Gatot.
Berikut data 20 lokasi penyekatan perbatasan kabupaten/kota dari Dirlantas Polda Jatim yang diterima :
1. Perbatasan Gresik-Lamongan
2. Perbatasan Sidoarjo-Pasuruan
3. Perbatasan Mojokerto-Sidoarjo
4. Perbatasan Pasuruan-Probilinggo
5. Perbatasan Probolinggo-Situbondo
6. Perbatasan Pasuruan-Malang
7. Perbatasan Malang-Lumajang
8. Perbatasan Situbondo-Banyuwangi
9. Perbatasan Jember-Lumajang
10. Perbatasan Nganjuk-Jombang
11. Perbatasan Jombang-Mojokerto
12. Perbatasan Blitar-Kediri
13. Perbatasan Kediri-Malang
14. Perbatasan Bojonegoro-Tuban
15. Perbatasan Ngawi-Madiun
16. Perbatasan Madiun-Magetan
17. Madura sisi utara
18. Madura sisi selatan
19. Pintu masuk Tol Ngawi
20. Pintu masuk Tol Probolinggo.
Sementara 7 titik yang disekat di perbatasan Jatim adalah,
1. Perbatasan gerbang Tol Ngawi-Solo
2. Perbatasan Ngawi Mantingan-Sragen
3. Perbatasan Tuban-Rembang
4. Perbatasan Bojonegoro-Cepu
5. Perbatasan Magetan-Karanganyar
6. Perbatasan Pacitan Donorejo-Wonogiri
7. Pelabuhan Ketapang Banyuwangi-Gilimanuk Bali
Sumber : detik.com
Belum ada Komentar untuk "27 Titik Penyekatan di Jatim, Jangan Mudik Bila Tak Ingin Diputar Balik"
Posting Komentar