Kapolri : pelaku penyerangan mabes porli Lone wolf, simpatisan ISIS

 JAKARTA- Kapolri Jenderal LISTYO SIGIT PRABOWO menyebut ZA, pelaku penyerangan Mabes Polri sebagai lone wolf atau teroris tunggal. Perempuan berusia 25 tahun itu juga diidentifikasi sebagai simpatisan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS).



 

SAMSUL HADI jurnalis di Jakarta melaporkan, dalam keterangan lisan yang disampaikan di Mabes Polri malam ini, LISTYO mengungkapkan, temuan bahwa ZA merupakan simpatisan ISIS didapati dari unggahan di akun Instagram 21 jam sebelum ia beraksi, yaitu bendera kelompok teroris  itu. Karena propaganda ISIS itu pula, tambah LISTYO, ZA berani melalukan aksi terorisme tunggal, bahkan dengan menyerang markas kepolisian.

 



Dalam penyampaian keterangan lisan Kapolri juga mengungkap adanya wasiat yang ditinggalkan ZA dan ditemukan polisi pada saat menggeledah rumahnya di kawasan Ciracas, Jakarta Timur. Wasiat itu ditulis di atas sobekan kertas, di antaranya berisi pesan agar orangtuanya berhenti bekerja membantu pemerintah dengan alasan thagut.

Selain itu mantan Kabareskrim ini juga mengatakan, dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara, diketahui dalam aksinya ZA sempat menembakkan senjata yang dibawanya sebanyak 6 kali, sebelum akhirnya ia ditembak oleh anggota kepolisian. Jenazah ZA saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati  Jakarta Timur. Dari hasil identifikasi INAFIS dengan face record dan sidik jari, ZA adalah perempuan usia 25 tahun yang beralamat di Jalan Lapangan Tembak, Klapadua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur.

 

Kepolisian hingga kini masih terus melakukan penyelidikan atas insiden ini, termasuk menelusuri asal muasal airsoft gun yang dimiliki ZA dan digunakannya dalam aksi teror.

 

Sebagaimana diberitakan, Mabes Polri pada pukul 16.45 WIB sore tadi diserang oleh seorang perempuan bersenjata api. Pelaku masuk dari pintu belakang Mabes Polri, melakukan penyerangan sampai akhirnya ditembak oleh anggota kepolisian.


Sumber: andikafm

Belum ada Komentar untuk "Kapolri : pelaku penyerangan mabes porli Lone wolf, simpatisan ISIS "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel