Asyik Bermain, Pria Asal Mojokerto Terseret Ombak di Pantai Tambak Blitar

BLITAR JATIM - Seorang pria bersama keluarga besar berwisata di Pantai Tambakrejo di Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar, ABBAS SOBIRIN, warga Desa Terusan Kecamatan Gedeg Kabupaten Mojokerto justru terseret ombak, kemarin 18 Mei jam 11.00 WIB.  Beruntung, nyawa ABBAS berhasil diselamatkan.


Kasubag Humas Polres Blitar AKP Imam Subechi saat dikonfirmasi mengatakan, kejadian tersebut bermula ketika ABBAS bersama rombongan keluarganya dari Mojokerto berkunjung ke pantai Tambakrejo jam 09.00 WIB. Saat sedang asyik menikmati wisata di tepi pantai, tiba-tiba ombak yang cukup besar datang menghantam ke arah ABBAS dan keluarganya.

ABBAS yang saat itu posisinya membelakangi ombak, terseret ke arah laut sejauh 4 meter. ABBAS bahkan sempat tidak terlihat karena terbawa arus air laut cukup jauh ke arah barat hingga 10 meter. 

Beruntung, SUGIANTO, petugas parkir yang saat itu berada tidak jauh dari lokasi kejadian membawa pelampung dan langsung terjun ke laut untuk menyelamatkan ABBAS. 

Setelah berhasil di evakuasi, ABBAS dibawa ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan. ABBAS  pulang ke Mojokerto bersama keluarganya jam 15.30 WIB.

AKP IMAM mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan tidak mendekat ke bibir pantai Tambakrejo agar kejadian serupa tidak terulang. Pihak pengelola pantai sebelumnya sudah memasang rambu peringatan. 

Para pengunjung sebenarnya juga sudah diingatkan melalui pengeras suara di posko agar tidak mendekat ke bibir pantai.


Sumber: andikafm.com

Belum ada Komentar untuk "Asyik Bermain, Pria Asal Mojokerto Terseret Ombak di Pantai Tambak Blitar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel