Memahami Tentang Anosmia Dan Cara Mengembalikan Indra Perasa Dan Pengecap
Anosmia adalah kondisi suatu di mana seseorang tidak dapat menghirup atau mencium bau apapun. Keadaan ini dapat bersifat sementara atau permanen di mana penyebabnya bisa karena didapat ataupun bawaan lahir. Indra penciuman yang terganggu dapat memengaruhi kualitas hidup seseorang terutama saat merasakan makanan, karena sensasi rasa makanan merupakan gabungan antara indra penghirup dan pengecap. Oleh karena itu, pengidap anosmia akan mengalami gangguan selera makan yang dapat berakibat kurang nutrisi. Selain itu, anosmia juga dapat mengakibatkan pengidapnya tidak menyadari tanda-tanda bahaya di sekitarnya, misalnya tidak bisa mengetahui bau makanan basi, bau kebocoran gas, ataupun bau asap kebakaran.
Tips cara agar Indra penciuman dan perasa kembali :
- membilas hidung dengan air garam
- meminum jahe merah disaat pagi dan malam hari
- memakan bawang mentah
- Terapi dengan bau- bauan/ air hangat di tetesi minyak kayu putih langsung dihirup uapnya
- memperbanyak istirahat jangan terlalu stres
- makan dan minum air putih yang banyak
Belum ada Komentar untuk "Memahami Tentang Anosmia Dan Cara Mengembalikan Indra Perasa Dan Pengecap"
Posting Komentar